Sunday, 30 September 2012

RI Kembangkan Mobil Listrik, Bos BMW Temui Dirut PLN

Mobil Listrik Indonesia Menarik Perhatian Bos BMW

Maraknya pemberitaan terkait pengembangan mobil listrik di Indonesia ternyata mendunia dan membuat salah satu produsen mobil mewah asal Jerman, BMW, bertamu ke perusahaan listrik plat merah, PLN.

Direktur Utama PLN, Nur Pamudji menjelaskan beberapa waktu lalu salah satu pentinggi BMW dari Jerman datang langsung menemui dirinya untuk membahas mobil listrik di Indonesia. Poin penting yang ditekankan oleh BMW adalah penyamaan persepsi tentang stop kontak mobil listrik.

"Dia bilang begini, saya sudah dengar Indonesia sudah mulai kampanye mobil listrik dan saya mau ajak satu hal, kita samain yuk colokannya, hahahaha. Jadi BMW itu mau standarisasi stop kontak mobil listrik di Indonesia," katanya saat berbincang dengan VIVAnews, baru-baru ini.

Ia menjelaskan, BMW ingin ikut memasarkan mobil listrik di Indonesia. Seperti diketahui, BMW saat ini sedang gencar mengkampanyekan mobil listrik dalam dua mobilnya, BMW i3 dan BMW i8.

Saturday, 29 September 2012

Nasib Semen Padang & Persijap Jepara Ke ISL Ditentukan Kongres

Donny Afroni
Kendati telah diterima sebagai bagian dari Indonesia Super League (ISL), nasib Semen Padang dan Persijap Jepara untuk bisa berkompetisi di liga ini masih menunggu hasil kongres pada akhir tahun 2012.

PT Liga Indonesia (LI) telah menetapkan kick-off ISL 2012/13 pada 5 Januari dalam pertemuan dengan klub peserta tadi malam. Di pertemuan itu juga dibahas mengenai pengajuan surat resmi kepada PT LI dari Semen Padang dan Persijap Jepara untuk kembali ke ISL.

“Dalam pertemuan exco [komite eksekutif PSSI-KLB] pada 21 September lalu sudah dibahas, dan diputuskan untuk menerima permohonan kedua tim. Hal itu kemudian ditindaklanjuti dalam pertemuan manajer ISL malam ini [tadi malam],” ungkap ketua eksekutif PT LI Joko Driyono.

“Disini kita tidak bicara soal klub berkhianat atau tidak. Tetapi kebijakan politis organisasi memang memungkinkan adanya dispute [perselisihan] dengan regulasi. Jadi masalah Semen Padang dan Persijap tak boleh dideteksi dari aspek regulasi.”

Thursday, 27 September 2012

7 Istana Presiden Indonesia

Tahukan Anda bahwa presiden negara Indonesia memiliki 6 buah Istana Presiden dan 1 buah Istana Wakil Presiden? Kebanyakan istana merupakan peninggalan Belanda dan beberapa dibangun sendiri.
Istana-istana tersebut banyak yang tidak digunakan sebagai kantor resmi namun merupakan simbol negara Indonesia dan sesekali digunakan untuk menjamu tamu dari luar negeri atau terkadang seperti yang dilakukan Susilo Bambang Yudhoyono akhir-akhir ini, menyelenggarakan suasana yang berbeda untuk rapat kabinet.
Istana-istana tersebut sangat indah arsitekturnya dan mencerminkan kebangaan bangsa Indonesia.
Istana Wakil Presiden, Jakarta
http://pitu8.blogspot.com/
Meskipun tidak ditempati Presiden namun kantor resmi wakil presiden ini juga bisa kita kategorikan salah satu istana pemimpin negeri ini. Istana ini berletak di Jalan Medan Merdeka Selatan no.6 yang menghadap ke Monumen Nasional, di sisi lain Lapangan Monas dari Istana Presiden. Istana ini pada awalnya dibangun untuk istana perdana menteri Hindia Belanda bernama Indisch Woonhuis (juga menjadi nama jenis arsitekturnya diterjemahkan sebagai “Rumah Hindia Belanda” pada tahun 1920.
Istana Cipanas.
http://pitu8.blogspot.com/
Istana ini terletak di kaki Gunung Gede di desa Cipanas. Istana ini diperuntukan untuk tempat peristirahatan presiden seperti halnya Camp David di AS. Istana ini dilengkapi kebun dan taman yang indah seluas 22 hektar. Peristiwa penting di Istana ini adalah berlangsungnya sidang kabinet yang dipimpin oleh Presiden Soekarno pada Desember 1965, yang menetapkan perubahan nilai uang dari Rp 1.000,- menjadi Rp 1,-. Di Istana ini disimpan koleksi lukisan dan ukiran karya seniman terkenal seperti Basuki Abdullah dan Lee Man Fong. Istana ini awalnya dibangun untuk kediaman pengusaha Belanda.

Alunan Musik Baik Untuk Kesehatan dan Suasana Hati

Musik Sehatkan Tubuh dan Segarkan Jiwa
Musik memang mempunyai banyak manfaat bagi manusia. Tapi jika pengaturan volumenya terlalu kencang, justru akan mengganggu sistem pendengaran. Studi yang dilakukan National Institute on Dafness and Other Communication Disorders menyebutkan bahwa suara keras hingga 85 desibel bisa merusak pendengaran secara permanen. Apabila Anda menggunakan iPod dan menyetel volumenya hingga maksimal 100 desibel dijamin akan merusak sistem pendengaran. Indikasinya, jika teman di sebelah Anda sampai bisa ikut mendengar apa yang sedang Anda dengarkan padahal Anda menggunakan earphone, nah segeralah kecilkan volumenya.
Mendengarkan musik bukanlah sekedar hiburan semata. Tanpa Anda sadari, alunan musik sebenarnya telah memberikan perubahan suasana hati dan bahkan membantu Anda untuk berkonsentrasi.
Sebuah studi menunjukkan, mendengarkan lagu dapat memberikan efek pada beberapa bagian otak, yang bertanggung jawab terkait memori dan pengelihatan.
"Sebagai contoh, sebuah penelitian terbaru di Kanada menunjukkan bahwa ada hubungan kausal antara musik dan bagian inti dari otak yang bereaksi terhadap rangsangan (makanan, cahaya, seks)," kata Dr Victoria Williamson, dosen psikologi dari Goldsmith College London.
Manfaat musik bagi kehidupan manusia sudah banyak diketahui orang terutama berkaitan dengan hiburan. Tapi musik tak hanya memberikan hiburan. Ada manfaat lain bagi pikiran dan tubuh yang pada akhirnya menyegarkan jiwa. Berikut manfaat musik bagi manusia;
  1. Musik dan Olahraga
  2. Musik bisa berpengaruh bagi mood kita saat berolahraga. Musik dengan tempo lambat akan mempengaruhi stamina dan kondisi tubuh saat menggerakkan anggota badan. Cari jenis musik yang tepat untuk kebutuhan gerakan tubuh. Musik dengan tempo cepat akan membawa suasana bersemangat dan akan menggerakkan seluruh bagian anggota badan. Kalori pun akan terbakar.
    Musik Membantu Meredakan Stres
  3. Menghilangkan Stres
  4. Asosiasi Terapi Musik di Amerika Serikat memiliki data bahwa musik bisa membantu orang menghilangkan stres dan kecemasan. Sementara itu hasil penelitian di Fakultas Kedokteran di Universitas Yale menemukan bahwa pasien yang mendengarkan musik favoritnya selama 30 menit sebelum menjalani operasi bisa mengurangi tingkat stres dan lebih rileks. Maka sangat baik bagi Anda untuk mendengarkan musik favorit sebelum menghadapi momen yang menegangkan dalam hidup.

Wanita Pertama Sebagai Pelatih Sepakbola Pria

Mantan Miss Sport Pelatih Sepakbola Pria

Klub Sepak Bola Pria Dilatih Wanita
Cewek mantan finalis "Miss Sport" Kroasia dan pemain sepakbola Tihana Nemcic menjadi wanita pertama yang ditunjuk sebagai pelatih sepakbola pria. 
Nemcic yang berusia 24 tahun akan melatih tim divisi lima Kroasia, NK Viktorija Vojakovac. "Saya sebagai pelatih kepala dan memiliki kebebasan penuh untuk menciptakan serta merencanakan taktik tim," katanya dalam media "24 Sata".
Nemcic mengatakan, tidak ada alasan mengapa alis mata dinaikkan bila mengetahui apa pekerjaannya. "Bila wanita dan laki-laki memiliki kualifikasi yang sama secara profesional untuk melatih, maka saya lihat tidak ada alasan mengapa tidak dapat melatih tim putera," katanya.
Perempuan berambut panjang dan pirang ini, mengatakan, para pemain bisa mendengarkan apa yang dikatakannya dan tidak menjadi masalah. "Kami tim hebat dan kami semua akan memperbaiki diri dan berusaha ke puncak kompetisi liga," ujar Nemcic. kutip dari : 24sata.hr

sumber: http://www.rinagu.com/2012/09/mantan-miss-sport-pelatih-sepakbola-pria.html

Sejarah Berdirinya Istana Negara

Istana Negara dibangun tahun 1796 untuk kediaman pribadi seorang warga negara Belanda J.A van Braam. Pada tahun 1816 bangunan ini diambil alih oleh pemerintah Hindia Belanda dan digunakan sebagai pusat kegiatan pemerintahan serta kediaman para Gubernur Jendral Belanda. Karenanya pada masa itu istana ini disebut juga sebagai Hotel Gubernur Jendral.

Pada mulanya bangunan yang berarsitektur gaya Yunani kuno itu bertingkat dua, namun pada tahun 1848 bagian atasnya dibongkar, dan bagian depan lantai bawah dibuat lebih besar untuk memberi kesan lebih resmi. Bentuk bangunan hasil perubahan 1848 inilah yang bertahan sampai sekarang, tanpa perubahan yang berarti. Luas bangunan ini lebih kurang 3.375 meter persegi.

Sesuai dengan fungsi istana ini, pajangan serta hiasannya cenderung memberi suasana sangat resmi. Bahkan kharismatik. Ada dua buah cermin besar peninggalan pemerintah Belanda, disamping hiasan dinding karya pelukis – pelukis besar, seperti Basoeki Abdoellah.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhnRDIDlI4J_Ftrj54UC1AAfzYEvHybxggFvSUXkt-fCeuH_j1TczAuAGEPW6lijjmXGhpoG-xh-zLHM22_wiRB-Zwe10UFAOegGaryq1oxqZIQu7276BTEjpqhqM-08CCK-7OOx9_ufaA/s320/IstanaNegara.jpg
Banyak peristiwa penting yang terjadi di Istana Negara. Diantaranya ialah ketika Jendral de Kock menguraikan rencananya kepada Gubernur Jendral Baron van der Capellen untuk menindas pemberontakan Pangeran Diponegoro dan merumuskan strateginya dalam menghadapi Tuanku Imam Bonjol. Juga saat Gubernur Jendral Johannes van de Bosch menetapkan sistem tanam paksa atau cultuur stelsel. Setelah kemerdekaan, tanggal 25 Maret 1947, di gedung ini terjadi penandatanganan naskah persetujuan Linggarjati. Pihak Indonesia diwakili oleh Sutan Sjahrir dan pihak Belanda oleh Dr. Van Mook.
Istana Negara berfungsi sebagai pusat kegiatan pemerintahan negara, diantaranya menjadi tempat penyelenggaraan acara – acara yang bersifat kenegaraan, seperti pelantikan pejabat – pejabat tinggi negara, pembukaan musyawarah, dan rapat kerja nasional, pembukaan kongres bersifat nasional dan internasioal, dan tempat jamuan kenegaraan.
Sejak masa pemerintahan Belanda dan Jepang sampai masa pemerintahan Republik Indonesia, sudah lebih kurang 20 kepala pemerintahan dan kepala negara yang menggunakan Istana Negara sebagai kediaman resmi dan pusat kegiatan pemerintahan Negara.

sumber: http://www.beritaunik.net/unik-aneh/sejarah-berdirinya-istana-negara.html

Tahukah Kamu Mengapa Hari Minggu Libur?

Tiap bangsa punya tradisi libur yang berbeda. Bangsa Arab menganggap hari Jum’at adalah hari untuk Ibadah sehingga bangsa Arab libur. Lain lagi bangsa Yahudi yang menganggap hari sabtu adalah hari ibadah, sehingga mereka libur pada hari Sabtu.
Lalu bagaimana dengan hari minggu yang merupakan hari libur di Indonesia dan mayoritas negara di dunia?
Begini sejarahnya, tradisi libur di hari Minggu berasal dari tradisi Romawi Kuno di Italia. Pada saat itu orang Romawi Kuno beribadah di hari Minggu. Oleh kerena itu, orang Romawi libur di hari Minggu. Selain itu, orang Romawi selalu menandai hari libur dan hari penting lainnya dengan warna merah.
Waktu itu orang Romawi menguasai banyak Negara di Eropa. Kekuasaan Romawi sampai Belanda, Inggris, Prancis, Jerman, dan lain- lain. Tradisi libur di hari Minggu kemudian diterapkan di Negara- Negara jajahan Romawi.Termasuk Negara Belanda. Negara Belanda kemudian menjajah Indonesia selama 350 tahun. Orang- orang Belanda di Indonesia menerapkan tradisi libur di hari Minggu.
Sampai sekarang, tradisi libur di hari Minggu masih dipakai di Indonesia. Alasannya, selama 6 hari orang sudah bekerja keras dan perlu libur. Pemerintah Indonesia menetapkan hari Minggu sebagai libur Nasional. Kalender Indonesia juga mewarnai hari libur lainnya dengan warna merah. Tradisi libur di hari Minggu tetap dipakai di banyak Negara sampai sekarang. Termasuk juga menandai tanggal- tanggal penting dengan warna merah.
sumber: http://www.beritaunik.net/unik-aneh/tahukah-kamu-mengapa-hari-minggu-libur.html

Cetak Orang Kaya, Indonesia Tercepat di Asia (Indonesia mengalahkan China yang mengalami perlambatan)

sumber:http://bisnis.news.viva.co.id/news/read/354785-cetak-orang-kaya--indonesia-tercepat-di-asia


VIVAnews - Di kala China tengah mengalami penurunan tajam jumlah individu dengan kekayaan tertinggi di Asia, Indonesia justru muncul menggantikan posisi Negeri Tirai Bambu itu. Indonesia diprediksi bakal mengalami penambahan populasi miliarder tercepat di kawasan ini.

Hal tersebut terungkap dari laporan perusahaan pengelola keuangan, Julius Baer seperti dikutip VIVAnews dari laman CNBC, Kamis, 27 september 2012.

"Ekonomi Indonesia banyak ditopang oleh sektor infrastruktur dan sumber daya alam. Dua kekuatan ini makin menambah kantong-kantong beberapa individu di sana," ujar CEO Julius Baer Asia, Thomas R Meier.

Laporan Julius Baer memperkirakan, jumlah orang kaya di kawasan Asia Tenggara dengan aset investasi minimal US$1 juta akan meningkat 3 kali lipat selama 2010-2015. Diperkirakan jumlah orang kaya mencapai 100 ribu orang.

Selama periode itu, Julius Baer memperkirakan, pertambahan jumlah populasi orang kaya China diperkirakan melambat sekitar 2,5 kali.

Khusus mengenai Indonesia, negara ini dianggap sebagai salah satu kawasan yang mengalami pertumbuhan ekonomi paling cepat di Asia. Pada kuartal II tercatat pertumbuhan ekonomi mencapai 6,4 persen.

Belum tergarapnya bisnis sumber daya alam dan booming dari konsumsi domestik telah memikat perhatian investor untuk menanamkan modalnya. (umi)


Tuesday, 25 September 2012

Jika Israel Serang Iran, Perang Dunia III Pecah

Liputan6.com, Teheran: Panglima Divisi Udara Korps Pengawal Revolusi Islam Iran (IRGC), Brigadir Jenderal Amir Ali Hajizadeh secara tegas menyatakan, jika Israel serang Iran maka Perang Dunia III akan pecah, Press TV, Ahad (23/9).
Dalam pernyataannya, Hajizadeh memperingatkan serangan Israel terhadap Iran dapat memicu Perang Dunia III. Jika itu terjadi, beberapa negara yang pro dan kontra dengan Iran akan turut campur.
"Kami tahu Amerika Serikat dan rezim Zionis Israel sebagai kekuatan besar. Jika serangan ini benar-benar terjadi, Perang Dunia III tak akan terelakan, karena beberapa negara bakal ikut serta," kata Hajizadeh.
Sebelumnya, Israel seringkali mengancam akan menghancurkan instalasi nuklir Iran. Israel berdalih jika program nuklir Iran bukanlah untuk tujuan perdamaian, melainkan mengarah kepada pembuatan senjata nuklir.
"Republik Islam Iran menganggap pangkalan AS di wilayah ini sebagai bagian dari tanah Amerika dan tentu saja akan mengincar semua itu, jika perang meletus," ujarnya.
Pada Sabtu kemarin, Panglima IRGC Mayor Jenderal Mohammad Ali Jafari mengatakan, perang melawan Iran pada akhirnya nanti akan terjadi. Perang akan terjadi tapi belum tahu pasti di mana dan kapan. Iran siap menghadapi setiap serangan yang mungkin dilancarkan terhadap negara itu. (FRD)

sumber: http://id.berita.yahoo.com/jika-israel-serang-iran-perang-dunia-iii-pecah-072900125.html

Mobil Listrik Super Pesanan Dahlan Iskan Segera Rampung

Syubhan Akib - detikOto
img
Foto: Danet Suryatama

Jakarta - Mobil sport listrik karya anak bangsa, ElektrikCar Tucuxi, hampir rampung di produksi. Mobil pesanan Dahlan Iskan ini diprediksi selesai dalam beberapa minggu mendatang.

Mobil ini didesain oleh Danet Suryatama dan dikerjakan bodinya di sebuah bengkel modifikasi Kupu-kupu Malam di Yogyakarta.

Danet Suryatama sendiri merupakan jebolan ITS yang kemudian bersekolah lagi di Michigan, AS. Dia 10 tahun bekerja di perusahaan mobil terkenal di Amerika, Chrysler.

Nama mobil listrik ini dalam bentuk konsep adalah Tucuxi. Belum diketahui apa arti dari nama ini. Penelusuran singkat di Google, Tucuxi adalah nama lumba-lumba yang ditemukan di Amazon dan bagian lain dari Amerika Selatan.

Baterai kendaraan listrik ini akan memiliki minimal jarak jelajah 321,8 km setiap kali mengisi baterainya dengan penuh. Tubuh mobil ini akan dibuat dari bahan serat karbon yang kuat namun ringan bila dibanding bahan konvensional lain.

"Hampir jadi dan Insya Allah dapat kita lihat dalam beberapa minggu mendatang," kata Danet dalam surat elektronik yang dikirim ke redaksi detikOto.

Seperti terlihat dari foto di atas, terlihat mobil sport listrik ini berkelir cat berwarna merah dengan desain yang futuristik. Beberapa bagian mobilnya ditutup dengan plastik.

Mau tahu spesifikasi mobil sport ini menurut ElekrikCar? Berikut datanya:

Dimensi:
  • Panjang: 4.413 mm
  • Lebar: 1.995 mm
  • Tinggi: 1.200 mm
  • Wheel Base: 3.110 mm
  • Track: 1.606.5 mm
  • Ground Clearance: 150.9 mm 
  • Berat : 1112.1 Kg
Spesifikasi teknis
  • Baterai : Lithium Iron Phosphate or Nano-Lithium
  • Jelajah : 200-300 mil setiap isi penuh
  • Motor : 200KW (268HP) Permanent Magnet AC
  • Waktu pengisian baterai : Tergantung konfigurasi baterai kurang lebih 4 jam
  • Kapasitas penumpang: 2 (+2) atau 4 penumpang
  • Kecepatan maksimum: 120 mil per jam
  • Body: Aramid-Carbon Fiber Composite
sumber: http://oto.detik.com/read/2012/09/25/165938/2035854/1211/mobil-listrik-super-pesanan-dahlan-iskan-segera-rampung?o9911011212

Sifat Bisa Ditebak Dari Nama 2

Jika nama berawalan 'F'
Orang yang namanya berawalan dengan huruf 'F' ini mewakili asmara. Banyak ide dan romantis, sangat dekat dengan keluarga dan pendengar yang baik. Hatinya lembut dan suka menolong, soal asmara ia adalah orang yang setia. Menjunjung tinggi moral dan sisi kemanusiaannya tinggi. Sifat negatifnya, ia cenderung mudah ragu-ragu dan kurang tegas dalam mengambil keputusan.
Jika nama berawalan 'G'
Berawal dengan huruf G, orang ini cenderung idealis dan konservatif. Ia juga orang yang rapi dan tidak suka acak-acakan. Cenderung suka memaksakan kehendak dan opini pada orang lain, menyenangkan dan selalu punya bahan untuk dipakai berdiskusi. Umumnya ia juga menjadi sosok pemimpin dan orang yang dikagumi karena punya banyak inspirasi.
Sisi negatifnya, ia tidak suka dinasehati orang lain, lebih suka melakukan hal yang ia percaya sendiri. Sulit sekali bagi orang lain untuk meyakinkan dirinya.
Jika nama berawalan 'H'
Huruf H mewakili kreativitas dan kekuatan seseorang. Umumnya ia tidak suka sendirian, dan bukan sosok follower. Ia adalah orang yang suka tantangan dan gemar melakukan hal-hal baru yang membuat ia penasaran. Biasanya dalam pertandingan, ia juga seringkali unggul dan menjadi sosok yang hebat. Orang-orang yang namanya berawalan dengan huruf H umumnya sukses dalam hal bisnis.
Negatifnya, ia adalah orang yang posesif dan pelit.
Jika nama berawalan 'I'
Huruf I mewakili kekuatan dan keberanian, sehingga orang-orang yang namanya berawalan dengan huruf I biasanya suka tantangan dan tidak takut mencoba hal baru. Ia juga orang yang tidak egois, hangat dan penyayang. Suka akan barang mahal dan artistik. Sayangnya, terkadang ia suka tiba-tiba kehilangan kepercayaan diri, mudah marah dan emosi sesaat.
Jika nama berawalan 'J'
Huruf J mewakili ambisi, sehingga orang-orang yang namanya berawalan dengan huruf J biasanya sangat ambisius dan pantang menyerah. Ia juga orang yang rendah hati, mau mengakui kekurangan dan kesalahan tanpa gengsi. Pemaaf, tetapi jangan sampai dibohongi dan disakiti, karena ia bukan orang yang mudah lupa. Sangat pandai berkomunikasi dan juga pendengar yang baik. Sayangnya ia terkadang malas dan keras kepala. Jarang memberikan toleransi pada orang, terutama yang baru dikenal.

sumber:
Jika nama berawalan 'F'
Orang yang namanya berawalan dengan huruf 'F' ini mewakili asmara. Banyak ide dan romantis, sangat dekat dengan keluarga dan pendengar yang baik. Hatinya lembut dan suka menolong, soal asmara ia adalah orang yang setia. Menjunjung tinggi moral dan sisi kemanusiaannya tinggi. Sifat negatifnya, ia cenderung mudah ragu-ragu dan kurang tegas dalam mengambil keputusan.
Jika nama berawalan 'G'
Berawal dengan huruf G, orang ini cenderung idealis dan konservatif. Ia juga orang yang rapi dan tidak suka acak-acakan. Cenderung suka memaksakan kehendak dan opini pada orang lain, menyenangkan dan selalu punya bahan untuk dipakai berdiskusi. Umumnya ia juga menjadi sosok pemimpin dan orang yang dikagumi karena punya banyak inspirasi.
Sisi negatifnya, ia tidak suka dinasehati orang lain, lebih suka melakukan hal yang ia percaya sendiri. Sulit sekali bagi orang lain untuk meyakinkan dirinya.
Jika nama berawalan 'H'
Huruf H mewakili kreativitas dan kekuatan seseorang. Umumnya ia tidak suka sendirian, dan bukan sosok follower. Ia adalah orang yang suka tantangan dan gemar melakukan hal-hal baru yang membuat ia penasaran. Biasanya dalam pertandingan, ia juga seringkali unggul dan menjadi sosok yang hebat. Orang-orang yang namanya berawalan dengan huruf H umumnya sukses dalam hal bisnis.
Negatifnya, ia adalah orang yang posesif dan pelit.
Jika nama berawalan 'I'
Huruf I mewakili kekuatan dan keberanian, sehingga orang-orang yang namanya berawalan dengan huruf I biasanya suka tantangan dan tidak takut mencoba hal baru. Ia juga orang yang tidak egois, hangat dan penyayang. Suka akan barang mahal dan artistik. Sayangnya, terkadang ia suka tiba-tiba kehilangan kepercayaan diri, mudah marah dan emosi sesaat.
Jika nama berawalan 'J'
Huruf J mewakili ambisi, sehingga orang-orang yang namanya berawalan dengan huruf J biasanya sangat ambisius dan pantang menyerah. Ia juga orang yang rendah hati, mau mengakui kekurangan dan kesalahan tanpa gengsi. Pemaaf, tetapi jangan sampai dibohongi dan disakiti, karena ia bukan orang yang mudah lupa. Sangat pandai berkomunikasi dan juga pendengar yang baik. Sayangnya ia terkadang malas dan keras kepala. Jarang memberikan toleransi pada orang, terutama yang baru dikenal.

sumber: http://www.vemale.com/woman-extra/14026-sifat-bisa-ditebak-dari-nama-lho.html

Jadwal Sepakbola 26, 27, 28 September 2012



Jadwal TV tercantum dalam Waktu Indonesia Barat (WIB). Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan.


Indosiar
[Indosiar]

Rabu, 26 September
01:00 Bayern Munich vs Vfl Wolfsburg

Kamis, 27 September
01:00 Borussia Monchengladbach vs Hamburg SV

RCTI
[RCTI]

Rabu, 26 September
00:00 [Piala AFC] Al Ittifaq vs Arema
03:00 [Piala Liga] Leeds United vs Everton

Kamis, 27 September
00:00 [delay] Brunei Darussalam vs Indonesia
01:00 [Piala Liga] Manchester United vs Newcastle United
03:30 [Bernabeu Trophy] Real Madrid vs Millonarios Bogota



TVRI
[TVRI]

Rabu, 26 September
01:45 Fiorentina vs Juventus

Kamis, 27 September
01:45 AC Milan vs Cagliari

Jumat, 28 September
01:45 Siena vs Bologna



STAR Sports
[Star Sports di IndoVision / OkeVision / TopTV]


Kamis, 27 September
02:00 Real Betis vs Atletico Madrid


sumber:  http://www.goal.com/id-ID/news/2835/jadwal-televisi/archive/1

Sunday, 23 September 2012

Sifat Bisa Ditebak Dari Nama 1

Vemale.com - Bila dahulu pernyataan 'apalah arti sebuah nama' itu populer, sekarang mungkin sudah tidak lagi. Bagaimanapun nama itu penting artinya. Tak hanya sebagai identitas saja, tetapi dari nama, sifat seseorang bisa dibaca.
Bagaimana sih menebak sifat seseorang dari namanya? Baca ini dulu deh...
Jika nama berawalan 'A'
Orang yang namanya berawalan dengan huruf A, biasanya punya kehidupan yang menyenangkan. Namun, sudah bakat alami bahwa ia susah diatur dan keras kepala. Ia juga orang yang cerdas, dan tidak hanya bisa bicara. Dia cenderung mengaplikasikan ide-idenya menjadi hal-hal yang nyata.
Dengan awalan huruf A di depan namanya, orang ini cenderung kreatif, tegas, pengambil keputusan. Sifat negatifnya, ia adalah orang yang egois, susah dikritik, dan cenderung ingin agar kemauannya diikuti.
Jika nama berawalan 'B'
Orang yang namanya berawalan huruf B, cenderung emosional, ramah, mudah terharu dan tersentuh. Ia suka kedamaian dan bukan tipe pemimpin. Ia tidak suka sendirian dan merasa kesepian. Sisi negatifnya, ia akan cenderung egois dan tidak mau mendengarkan kata orang apabila ia sedang tergila-gila pada sesuatu atau seseorang. Terkadang, ia juga pelit.
Jika nama berawalan 'C'
Huruf ketiga alfabet ini adalah representasi dari energi, sehingga orangnya energik, tinggi selera humor, punya banyak bakat dan biasanya blak-blakan. Sayangnya, ia biasanya sedikit tidak sabaran dan kurang peduli pada orang lain.
Jika nama berawalan 'D'
Orang yang namanya berawalan dengan huruf 'D' selalu punya tujuan hidup yang jelas. Ia adalah pekerja keras, tidak suka mengejudge orang, cerdas dan pengertian. Intuisinya cenderung seringkali tepat, ia juga punya banyak teman serta bisa dipercaya. Ia orang yang kreatif dan punya segudang ide, namun ia juga orang yang sangat keras kepala terutama dalam hal yang berhubungan dengan idealisme, dan ia juga orang yang melankolis dalam hubungan asmara.
Jika nama berawalan 'E'
Orang yang namanya berawalan dengan huruf "E' umumnya suka pada hal-hal yang berhubungan dengan seni. Tidak terlalu suka berkumpul dan nongkrong dengan banyak orang. Ceria dan murah senyum, suka kebebasan, mandiri, tidak suka dipaksa-paksa dan idealis. Sisi negatif darinya, ia terkadang kurang realistis dan pemilih. Ia juga tega menggunakan kata-kata kasar apabila dalam keadaan emosi.
sumber:
http://www.vemale.com/
http://www.vemale.com/woman-extra/14026-sifat-bisa-ditebak-dari-nama-lho.html

Saturday, 22 September 2012

Jadwal Sepakbola

Jadwal TV tercantum dalam Waktu Indonesia Barat (WIB). Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan.

Global TV
[Global TV]
Sabtu, 22 September
21:00 Chelsea vs Stoke City

Minggu, 23 September
22:00 Tottenham Hotspur vs Queens Park Rangers


Indosiar
[Indosiar]

Sabtu, 22 September
20:20 Schalke vs Bayern Munich

Minggu, 23 September
22:30 Werder Bremen vs Vfb Stuttgart


MNC TV
[MNC TV]
Minggu, 23 September
19:30 Liverpool vs Manchester United
22:00 Manchester City vs Arsenal


Trans 7
[Trans 7]

Minggu, 23 September
17:00 Mallorca vs Valencia
23:00 Atletico Madrid vs Real Valladolid



TransTV
[Trans TV]

Minggu, 23 September
23:00 Barcelona vs Granada

Senin, 24 September
02:30 Rayo Vallecano vs Real Madrid


TVRI
[TVRI]

Sabtu, 22 September
23:00 Parma vs Fiorentina

Minggu, 23 September
01:45 Juventus vs Chievo
17:30 Sampdoria vs Torino
20:00 Udinese vs AC Milan

Senin, 24 September
01:45 Lazio vs Genoa


ESPN
[ESPN di IndoVision / OkeVision / TopTV]
Sabtu, 22 September
18:45 Swansea City vs Everton
21:00 Chelsea vs Stoke City

Minggu, 23 September
00:00 [delay] Southampton vs Aston Villa
17:00 Mallorca vs Valencia
19:30 Liverpool vs Manchester United
22:00 Manchester City vs Arsenal

Senin, 24 September
01:00 Athletic Bilbao vs Malaga



STAR Sports
[Star Sports di IndoVision / OkeVision / TopTV]

Sabtu, 22 September
21:00 West Bromwich Albion vs Reading
23:00 Celta Vigo vs Getafe

Minggu, 23 September
22:00 Tottenham Hotspur vs Queens Park Rangers

Senin, 24 September
00:00 Atletico Madrid vs Real Valladolid
02:30 Rayo Vallecano vs Real Madrid

Selasa, 25 September
02:30 Deportivo La Coruna vs Sevilla


Nexmedia

Sabtu, 22 September
01:30 Nurnberg vs Eintracht Frankfurt
20:20 Schalke vs Bayern Munich
23:30 [delay] Borussia Dortmund vs Hamburg SV

Minggu, 23 September
20:20 Bayer Leverkusen vs Borussia Monchengladbach
22:30 Werder Bremen vs Vfb Stuttgart


B Channel

Sabtu, 22 September
01:45 Montpellier vs Saint Etienne
22:00 Bastia vs Paris Saint-Germain

Minggu, 23 September
01:00 Lorient vs Nice
19:00 Bordeaux vs Ajaccio
22:00 Marseille vs Evian

Senin, 24 September
02:00 Lille vs Lyon


sumber: goal.com

Friday, 21 September 2012

Nasib TimNas Indonesia

Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rapat Joint Committee yang berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (20/9/2012) mencapai empat butir kesepakatan mengenai penyelesaian masalah yang terjadi di sepakbola nasional.

"Empat butir kesepakatan tersebut adalah, pertama, penyatuan liga yang musim ini tetap berjalan seperti semula sampai 2014, kedua, perubahan statuta PSSI akan dibentuk tim masing-masing dua orang dari PSSI dan dua dari KPSI, untuk sepakati draft statuta lalu di bawa ke kongres, ketiga, timnas sepenuhnya di bawah kontrol PSSI sesuai statuta, dan keempat, pengembalian Exco dilakukan segera melalui prosedur yang disahkan oleh JC,"ujar Ketua Tim Joint Committee, Todung Mulya Lubis, seperti dilansir situs resmi PSSI.

Pria yang berprofesi sebagai pengacara itu menjelaskan, penyatuan liga yang musim ini tetap akan jalan seperti semula hingga 2014.

"Ada permintaan sampai 2015. Tapi pada 2014 harus ada satu saja liga, keputusan apakah batas akhir itu 2014 atau 2015 diserahkan ke FIFA. Di rapat tadi tidak disepakati implementasinya, Sebab hal ini nantinyaakan dibicarakan antara Widjajanto sebagai perwakilan IPL, dan Joko Driyono dari ISL,"ujar Todung.

Dengan kesepakatan itu, Todung Mulya Lubis melanjutkan, kompetisi Indonesia Premier League (IPL) dan Indonesia Super League (ISL) musim ini tetap akan berjalan seperti biasa, tetapi keduanya berada di bawah kontrol PSSI.

Mengenai pembentukan Tim Nasional Indonesia, pria berkacamata itu mengatakan, klub wajib mengizinkan pemain, apabila tidak mengizinkan maka akan dikenakan sanksi.

Todung Mulya Lubis bersyukur, dengan adanya kesepakatan-kesepakatan, sesuatu yang positif untuk sepak bola Indonesia tercapai.

Thursday, 20 September 2012

Kemenangan Jokowi Bukti Parpol Tidak Punya Pengaruh Besar

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Direktur Eksekutif JSI Fajar S Tamin mengatakan, kemenangan pasangan Joko Widodo-Basuki Tjahaja Purnama dalam berbagai quick count, merupakan bukti partai politik tidak memiliki pengaruh yang besar dalam Pemilukada DKI Jakarta.
"Kalau ditanya kenapa kekalahannya, banyak faktornya, pertama terlihat bahwa partai hampir tidak punya pengaruh cukup besar dalam pilkada," ujar Fajar usai merilis hasil quick count Pemilukada DKI Jakarta putaran kedua, di Hotel Sari Pan Pacific, Jakarta, Kamis (20/9/2012).
Menurut Fajar, kegagalan pasangan Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli membuktikan, dukungan banyak partai tidak memberikan pengaruh yang signifikan terhadap perolehan suara.
"Terbukti, kandidat yang didukung oleh partai besar dan banyak partai, tidak banyak dampaknya," tutur Fajar.
Fajar menilai, itu terjadi karena masyarakat lebih melihat kepada sosok tokoh yang diusung, sehingga keberadaan parpol tidak terlihat besar pengaruhnya.
"Ternyata, personality lebih dinilai oleh publik, karena hasilnya lebih signifikan. Bila pengaruh partai lebih signifikan, maka pasti Foke-Nara akan menang," jelasnya.
Fajar juga melihat kegagalan pasangan Foke-Nara bisa jadi disebabkan mesin parpol yang tidak bekerja secara maksimal.
"Tapi, orang memilih berdasarkan pribadi, bukan sesuai instruksi partai. Bisa disimpulkan, partai tidak cukup berperan," paparnya. (*)

Sumber: http://jakarta.tribunnews.com/2012/09/20/kemenangan-jokowi-bukti-parpol-tidak-punya-pengaruh-besar

Blogger Sehat: Mobilisasi Siswa dengan Mobile Blogging

aghofur. Gerakan internet sehat anak SMA dengan mobilisasi siswa melalui mobile blogging menuju blogger sehat.
Sepertinya menjadikan pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi dengan aktifitas blogging akan menjadi pekerjaan sehari-hari siswa/i saya dalam satu tahun ke depan ini. Keputusan ini sudah saya canangkan sejak sebelum awal tahun ajaran baru dimulai.
Meski bukan barang baru, aktifitas blogging yang biasa hanya saya wajibkan pada komunitas Pencinta Teknologi Informasi (PENITI) SMAN 11 Surabaya, juga pada siswa kelas 12 di awal-awal saya mengajar dulu, kali ini pola implementasinya akan berubah dan disesuaikan dengan kebutuhan.
Jika dahulu, Gerakan internet sehat anak SMA ini saya lakukan dengan mobilisasi siswa dengan meminta satu siswa memiliki satu blog, maka sepertinya itu kurang efektif dan lebih berpotensi membuang subdomain karena banyak yang setelah lulus tak lagi menggunakan blognya.
Kali ini satu kelas satu blog dengan pengisi kontennya anggota kelas secara keseluruhan. Diharapkan blog kelas akan terus terisi dan tidak pernah vakum, meski harus terpisah pascakelulusan. Loh, kok bisa?
Pasti bisa, karena beberapa faktor penting yang sudah jauh berbeda kondisinya dibandingkan 5 tahun sebelumnya. Mobile Blogging adalah kuncinya. Perkembangan teknologi kini memungkinkan seseorang untuk membuat artkel dan mem-publish artikelnya melalui hp atau gadget apa saja yang dimiliki, semudah memperbarui status facebook dan berkicau di twitter.
Belum lagi faktor tarif operator paket data internet yang semakin murah tidak seperti lima tahun sebelumnya. Begitupun dari sisi device yang makin terjangkau oleh orang tua siswa untuk membekali putra/i-nya dengan handphone berfitur lumayan lengkap.
Didukung oleh kebijakan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Kota Surabaya yang menggratiskan biaya pendidikan dari SD hingga SMA (khususnya sekolah negeri) melalui BOS dan BOPDA. Kebijakan ini tentu melonggarkan ekonomi orang tua dalam pengalokasian biaya pendidikan untuk menunjang kebutuhan lain bagi putra/i-nya.
Mobilisasi Mobile Blogging kepada siswa membutuhkan kenekatan untuk menyimpang dari kurikulum yang sudah ditetapkan. Gerakan internet sehat anak SMA dalam bentuk blogging menuju blogger sehat tak lepas dari upaya menumbuhkan semangat menulis di kalangan siswa, semangat mengabadikan pengetahuan, mengoleksi ide-ide, membagi informasi yang dimiliki, dan juga sebagai bentuk aktualisasi diri dalam bentuk kontribusi konten positif untuk dunia online.
Masih banyak faktor lain yang mengubah pola pengajaran saya dari konvensional, ke modern, lantas berbasis asas kebermanfaatan memanfaatkan perangkat seadanya. Semuanya dalam koridor pemanfaatan teknologi dalam menopang keseharian. Handphone sebagai perangkat yang dianggap mengganggu pelajaran, hingga Pemerintah Kota sampai turun tangan mengeluarkan himbauan untuk mewajibkan siswa tidak boleh ber-handphone, maka di kelas saya, menjadi sesuatu yang wajib dibawa sebagai bentuk optimalisasi peran gadget/device dalam dunia pendidikan secara positif dalam bingkai gerakan internet sehat anak SMA.
Semoga dunia pendidikan (baik infrastruktur dan suprastrukturnya, perangkat kebijakan dan mindset SDM-nya) terus berevolusi dan berkembang serta beradaptasi dengan perkembangan teknologi. Itulah kenapa saya kemudian sulit diprediksi apakah perangkat materi pembelajaran saya akan sama tiap tahunnya? Jawabannya pasti SAK KAREP-ku dhewe. :D

Wednesday, 19 September 2012

10 Musisi Indonesia Go International

Kapanlagi.com - Sebenarnya musisi Indonesia tak kalah dengan musisi asing. Bahkan bisa dibilang mereka juga memiliki musikalitas yang sama. Sayangnya hanya kesempatan dan apresiasi yang membuat para musisi Indonesia sedikit ketinggalan.Tetapi dengan kemajuan teknologi menunjang para musisi tersebut untuk bergerak di luar batas. Mereka dengan gigih mempromosikan diri agar memiliki kesempatan yang sama untuk berkarir atau menggelar konser di luar negeri.

[INFO UNTUK ANDA: Generasi muda bisa nonton Jay Sean, yang angkatan 90-an pasti masih inget donk sama lirik yang ini: “It's gotta be love, sweet love (love sweet love) Whenever your near me Ooh you make me happy, baby…” Color Me Bad!!! Mereka cuma ada di LA Lights Java Soulnation Festival 2012. Klik di sini!]
Berikut band yang membuktikan diri dalam menembus kancah musik internasional. Sebagai catatan mereka konser di luar negeri tidak dilihat oleh warga negara Indonesia yang berdomisili di sana, melainkan orang asing yang belum tahu atau tahu sedikit tentang mereka. (kpl/faj)

Sumber : http://musik.kapanlagi.com/berita/10-musisi-indonesia-go-international-361205.html

Fantastic Ronaldo, Real Madri vs Manchester City 3-2

Benar-benar fantastic el-Real, selama 90 menit begitu menegangkan. ke dua tim Real Madrid dan Manchester City bermain apik. Konflik pun dimulai di meti 60, dimana Eden Dzeko berhasil mencetak gol memanfaatkan kelengahan barisan belakan el-Real (0-1), tak berselang lama Marcelo berhassil menyamamakan kedudukan dengan gol indahnya (1-1). ketegangan kembali tersa ketika menit 85 Kolarov berhasil menyarangkan gol lewat tencangan bebas (1-2), semenit kemudian Benzema berhasil menghidupkan suasan santiago bernabue dengan golnya (2-2). Akhirnya aktor utama muncul (C. Ronaldo) di menit 90, dengan tendangan khasnya berhasil membobol gawang Joe Hart (3-2).

Fantastic Ronaldo itulah yang pantass untuk pertandingan kali ini. Bravo.

Selengakpanya Hasil Pertandingan Liga Champion Rabu 19 September 2012Real Madrid vs Manchester City 3-2

Tuesday, 18 September 2012

Tembus Hollywood, Iko Uwais Adu Akting Keanu Reeves



TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA
Setelah mendunia lewat film "The Raid", Iko Uwais makin terbuka jalannya untuk menembus belantara perfilman Hollywood.
Diam-diam si pengantin baru yang juga suami penyanyi Audy Item ini telah meneken kontrak untuk adu akting bersama aktor ternama Hollywood, Keanu Reeves. Bintang film "Merantau" ini seolah sudah siap dengan tantangan adu akting dengan bintang film "The Matrix"  itu untuk film bergenre matrial art.

Tentu Iko Uwais mendapat suatu berkah yang luar biasa bisa menapakkan kariernya di film kelas dunia. Baginya, semua bintang film Indonesia tentu pernah memendam obsesi mendunia dengan menembus perfilman Hollywood.

 "Orang yang bertahun-tahun ingin bergelut di dunia hiburan, puncaknya di situ, 'go international'. Kalau saya enggak ada ambisi ke sana, jalanin tugas aja ternyata alhamdulillah dapat kesempatan itu," kata Iko di kawasan Pengadegan, Jakarta Selatan, Senin (17/9) malam.

Sayangnya, pria berdarah Betawi ini masih enggan bercerita banyak soal film yang sudah kelar syuting itu. Ia tidak mau bicara terlalu bangga karena takut salah ngomong. "Nanti dilihat dulu aja. Saya enggak berani cerita tentang filmnya. Takut ada kesalahan saya.